Definisi bagaimana cara menyusun struktur organisasi di perusahaan
Secara umum, struktur organisasi perusahaan adalah suatu kumpulan yang terdiri dari beberapa komponen penyusunan perusahaan untuk memperjelas mengenai kedudukan setiap posisi serta pembagian antara hak dan kewajiban atas pekerjaan di dalamnya. Jika perusahaan membuat struktur organisasi ini, maka aktivitas pekerjaan yang dijalankan akan berjalan dengan lebih optimal untuk bisa mencapai tujuannya.
Bahkan, struktur organisasi ini juga akan lebih memudahkan bagi seorang atasan untuk memberikan tugas kepada bawahan secara adil serta sesuai dengan keahlian maupun kompetisinya masing – masing. Di samping itu, atasan juga akan memiliki tanggung jawab besar atas pekerjaan yang dilakukan oleh bawahannya dan tidak akan lepas tangan ketika sewaktu – waktu terjadi masalah di perusahaan.
Jika perusahaan tidak memiliki yang namanya sistem organisasi yang terstruktur, maka bisa saja usaha yang dibangun akan rentan mengalami masalah kekacauan terutama dalam hal pembagian tugas pekerjaan di perusahaan itu sendiri. Tentu saja, ini akan membuat aktivitas pekerjaan berjalan kurang efektif dan efisien sehingga dapat menghambat perusahaan untuk maju dan berkembang
Alasan mengapa struktur organisasi penting bagi perusahaan
Tahukah Anda, bahwa membuat struktur organisasi perusahaan dagang atau perusahaan di bidang lain diharuskan untuk memiliki organisasi yang terstruktur terlebih dahulu sebelum membuat yang namanya SOP, sistem kerja yang dilakukan, deskripsi pekerjaan dan lain – lain.
Adapun alasan yang menjadikan struktur organisasi dikatakan penting bagi perusahaan yakni karena beberapa hal seperti berikut :
1. Mampu memperjelas pekerjaan karyawan
2. Dapat membantu mengurangi masalah internal perusahaan
3. Membantu meningkatkan motivasi karyawan untuk mencapai jenjang karir yang diinginkan
4. Sistem koordinasi antara karyawan akan lebih mudah dan jelas
5. Target perusahaan dapat dicapai lebih cepat
Apa saja jenis struktur organisasi perusahaan?
Jenis-jenis struktur organisasi yang ada di perusahaan umumnya dibedakan menjadi beberapa macam yakni :
1. Struktur fungsional (Yakni struktur organisasi paling umum yang dibuat oleh perusahaan dengan sistem pembagian organisasinya berdasarkan fungsi dari setiap komponen.)
2. Struktur hierarki (Merupakan struktur yang dibuat dengan dimulai dari pimpinan perusahaan atau CEO kemudian bergerak ke bawah yang menunjukan posisi karyawan di bawahnya secara langsung.)
3. Struktur organisasi lingkaran (Yakni struktur yang banyak digunakan oleh perusahaan start-up dan cenderung lebih modern dibandingkan struktur hierarki. Jenis struktur ini biasanya menunjukkan bahwa semua individu dalam perusahaan merupakan bagian penting dari sebuah tim yang dibangun di dalamnya.)
4. Struktur matriks (Merupakan struktur yang cocok digunakan pada perusahaan yang memiliki banyak aspek pengawasan.)